Nasi Timbel Cikarang

Cikarang barat, sebuah kota kecamatan di kabupaten Bekasi provinsi Jawa barat memang punya segudang tradisi unik dan menarik. Bukan hanya terkenal karena keberagaman budaya serta tradisinya yang merupakan perpaduan antara sunda, betawi, jawa dan cina sehingga terjadilah asimilasi kebudayaan yang sangat unik dari perpaduan tersebut.

Beruntung selasa kemarin, saya berkesempatan mengintip dari dekat pembuatan nasi timbel pada persiapan acara haul salah satu kerabat kami yang meninggal 100 hari yang lalu. Mulai dari proses awal hingga akhir yang memakan waktu cukup lama ini saya lakukan semata hanya untuk melihat bagaimana proses ini berlangsung sehingga tidak satupun proses yang terlewat.

Nasi Timbel adalah sebuah cara penyajian nasi khas Sunda. Tujuannya adalah mempertahankan supaya nasi tetap pulen pada saat disantap siang hari, walaupun dimasak pagi-pagi sebelum berangkat kerja ke sawah atau ladang. Yang wajib ditemui untuk disantap bersama dengan nasi timbel adalah lalap dan sambal yang diulek.

Pada kesempatan kali ini nasi timbelnya agak sedikit berbeda dari biasanya, karena yang digunakan adalah nasi uduk bukan nasi putih. Sehingga proses penggulungan nasi di daun pisang membutuhkan kesabaran, karena jika tidak daun pisang tersebut bisa robek.

Proses Pembuatan Nasi Timbel :D

Proses Pembuatan Nasi Timbel

Untuk proses pembuatannya, mungkin akan saya bahas lain kali karena harus melakukan pendalaman informasi ke berbagai pihak yang terlibat pada proses pembuatan nasi timbel ini :D.

~ RTM
15-01-2014